Tirai Rumah Sakit – Tirai ini pada dasarnya hampir sama dengan jenis tirai jendela lainnya yang sering dipakai dalam sebuah hunian. Hanya sedikit perbedaan karena situasi dan kondisi rumah sakit yang memang juga berbeda dengan bangunan lainnya.
Rumah sakit merupakan bangunan yang sedikit kaku dan agak monoton dalam hal dekorasi dan interiornya. Untuk itu, ada beberapa jenis tirai yang bisa digunakan untuk kondisi seperti ini juga lebih steril dan aman untuk kesehatan.
Pilihan Bahan Tirai Rumah Sakit Anti Bakteri
Tirai untuk rumah sakit sudah seharusnya terbuat dari bahan PVC dan anti bakteri. Ada beberapa pilihan bahan untuk tirai yang digunakan pada rumah sakit pada umumnya, yaitu adalah:
-
Bahan Kain Gorden Polyester
Bahan yang paling sering digunakan untuk dijadikan tirai jendela adalah polyester. Karena, kain seperti ini termasuk murah tapi tidak mudah kusut dan mudah perawatannya. Yang terpenting tidak memasangnya di ruangan yang bisa memicu api, karena bahan ini mudah terbakar.
-
Bahan Full PVC
Salah satu bahan untuk tirai yang digunakan pada rumah sakit adalah bahan full PVC.. Bahan ini biasanya memiliki bentuk roller blind yang disebut dengan tirai gulung kamar.
Bahan PVC termasuk bahan di luar jenis bahan kain yang sangat banyak manfaatnya juga kelebihannya. Polivynil clorida ini terbilang murah, tapi dari segi bahan termasuk ringan dan durabilitinya cukup tinggi. Sangat cocok untuk rumah sakit, karena tahan api, tahan panas, anti bahan kimia serta elastis dan sangat fleksibel.
-
Bahan Semi PVC
Jenis dan bahan tirai yang paling dikenal adalah PVC, tapi ada jenis bahannya yang disebut dengan semi PVC. Artinya, bahan tersebut tidak sepenuhnya terbuat dari PVC tapi bercampur dengan sebagian bahan lainnya. Karena bahan PVC bukanlah berasal dari kain, maka biasanya semi PVC bercampur dengan bahan seperti plastik, bambu, fiber, vinil bahkan juga bisa bercampur dengan kain.
-
Gorden Non Woven
Mengapa harus memilih gorden dengan bahan ini, karena kain bahan non woven ini sedikit keras interlining dan kaku. Sehingga, bisa dimanfaatkan untuk rumah sakit pada beberapa ruangan tertentu dengan busa tanpa lem potongan.
-
Gorden Blackout
Jenis bahan terakhir adalah blackout, yang merupakan salah satu bahan gorden yang bisa diandalkan oleh rumah sakit. Dengan memiliki beberapa ciri seperti bergaya sedikit mewah dan elegan dengan banyak pilihan warna yang terkesan menyala dan bersinar.
Selain itu, bahannya juga licin dan halus tanpa ada serat kasar. Bahan seperti ini sangat memungkinkan untuk menghalangi cahaya dari luar ruangan. Tidak hanya cahaya, tetapi juga bisa meredam suara bising dari luar.
Dengan bahannya yang cukup tebal, serta berbentuk anyaman yang sangat rapat sehingga mampu menandingi situasi rumah sakit yang memang membutuhkan semua kelebihan tersebut.
Fakta Mengenai Gorden Pada Rumah Sakit
Mungkin Anda lebih mengetahui bahwa fungsi tirai untuk rumah sakit adalah sebagai penyekat ruangan yang membatasi pasien yang satu dengan pasien lainnya. Namun, ternyata masih ada fungsi lain yang perlu diketahui dari sebuah tirai bagi rumah sakit. Ada beberapa fakta yang perlu diketahui mengenai tirai tersebut, yaitu:
-
Model Gorden
Ada banyak model gorden, tapi untuk gorden rumah sakit memiliki kriteria tertentu. Terdapat satu jenis gorden yang dipakai di rumah sakit, yaitu model trek berbentuk melingkar. Cara bekerjanya adalah dengan membuka dan menutup disertai tirai yang hanya cukup disibakkan.
Model gorden panjang pada rumah sakit juga dipakaikan khusus pada plafon dengan cara digantung pada ketinggian tertentu. Selain di rumah sakit, gorden yang memang dikhususkan hanya untuk rumah sakit juga bisa dipakai pada sebuah klinik, ruang dokter gigi ataupun ruangan medis lainnya.
-
Kelebihan Gorden
Gorden memiliki banyak kelebihan, termasuk pada gorden rumah sakit. Kelebihan dari gorden rumah sakit dibandingkan dengan gorden lainnya adalah sangat fleksibel karena mudah dikonfigurasikan untuk ruangan apa pun yang diinginkan.
Selain itu, rel gorden dipilih dari bahan logam stainless steel yang kuat dan tidak mudah melengkung. Keuntungan menggunakan rel, bisa menyesuaikan panjang pendeknya kebutuhan gorden karena hanya butuh dipotong atau ditambahkan jika perlu.
Penggunaan batang rel tersebut memang sangat sesuai untuk kondisi rumah sakit. Karena memang membuat gorden menjadi tidak mudah kotor dan juga berkarat. Penggunaan gorden di rumah sakit justru untuk mencairkan suasana rumah sakit yang kaku dan tegang.
Dengan begitu, kain yang menjadi bahan gorden dipilih dalam berbagai warna dan juga motif agar membuat nyaman semua pasien yang sedang ditangani. Selain itu juga dipilih yang memang anti noda, anti bau dan anti mikroba atau bakteri. Hal ini dapat membuat nyaman semua pasien dan pengunjungnya.
Karena rumah sakit memang sangat rentan dengan yang namanya kuman bakteri, noda dari banyaknya orang yang keluar masuk. Banyak penyakit yang memang bersumber di tempat ini. Maka itu pemilihan gorden pun harus yang menunjang semua itu agar tidak memperburuk kondisi pasien.
-
Tempat Mencarinya
Karena sangat dibutuhkan, maka untuk memilihkan gorden rumah sakit perlu juga untuk mengetahui di mana tempat mencarinya. Oleh karena itu, untuk menjawab masalah ini pihak rumah sakit haruslah mendatangi orang yang ahli dibidangnya dan berkonsultasi terlebih dulu kriteria yang diinginkan dan kebutuhannya. Beberapa distributor yang khusus menangani gorden pun memiliki konsultan khusus untuk menanganinya.
Cara Terbaik Memilih Tirai untuk Rumah Sakit
Fungsi tirai di rumah sakit adalah sebagai pembatas antar ruang yang memang sangat padat oleh pasien. Baik di ruangan kamar inap, UGD ataupun ruangan lainnya agar tidak terkontaminasi bakteri. Selain pilihan bahan, untuk menentukan tirai pada sebuah rumah sakit juga ada cara tertentu untuk memilih yang sesuai. Cara tersebut adalah :
-
Memilih Bahan Yang Sudah Ditetapkan
Untuk memilihkan gorden pada rumah sakit, sudah ada ketentuan bahan yang dipilih dan menjadi peraturan tersendiri. Beberapa jenis bahan yang sudah dijelaskan bisa dipilih salah satunya, dengan beberapa ketentuan lain yang juga harus dipenuhi.
-
Gorden Sudah Terakreditasi
Dalam pemilihan barang-barang di rumah sakit pun harus sudah terakreditasi oleh rumah sakit yang bersangkutan termasuk sebuah tirai atau gorden. Itu sudah menjadi peraturan tersendiri yang harus dipatuhi.
-
Memiliki Spesifikasi yang Ditentukan
Ada beberapa spesifikasi yang juga harus diikuti dalam menentukan gorden penutup jendela di rumah sakit. Spesifikasi tersebut di antaranya adalah gorden anti bakteri, anti noda dan anti darah. Jika sudah tidak memenuhi standar dari spesifikasi tersebut, artinya gorden tersebut sudah harus diganti.
Namun, masing-masing spesifikasi ini memiliki penempatannya sendiri. Seperti gorden anti bakteri hanya diperuntukkan pada kamar rawat inap, sedangkan untuk anti noda dan anti darah diperuntukkan bagi ruangan tertentu yang biasanya sering terdapat noda dan darah seperti ruang operasi.
-
Pilih Rel yang Kokoh, Agar Bisa Awet Dipakai
Selain pemilihan gorden dan bahannya yang akan dipakai, Anda juga harus memilih rel untuk gorden tersebut yang tepat dan sesuai. Pilih yang kokoh dan juga kuat untuk sebuah gorden rumah sakit. Tujuannya agar gorden tersebut bisa berfungsi dengan baik dan juga bisa membuat penggunaan gorden menjadi lebih awet dan tahan lama.
Berdasarkan cara memilih yang sudah ditentukan untuk tirai rumah sakit, memilih sebuah tirai untuk rumah sakit yang dikenal memiliki banyak aturan dan protokol memang tidak boleh sembarangan memilih.
Apalagi akan berpengaruh terhadap kondisi banyak pasien yang ada di rumah sakit tersebut. Raja Gorden menyediakan gorden terbaik untuk kebutuhan Anda, segera hubungi kami melalui nomor 0812-1964-3240 atau melalui email hello@rajagorden.com untuk konsultasi lebih lanjut.