Gorden Kamar Minimalis – Hal yang mungkin sedikit membingungkan bagi sebagian orang adalah memasang gorden dengan benar. Memasang gorden memang bisa meminta bantuan orang lain bahkan dari jasa pembuatan dan pemasangan gorden. Akan tetapi tentunya Anda harus mengeluarkan biaya yang lebih banyak untuk ongkos pemasangannya. Oleh karena itu lebih baik jika dilakukan sendiri. Pemasangan gorden sendiri bisa berbeda tergantung dengan jenis gorden yang digunakan. Berikut adalah beberapa cara untuk memasang gorden sesuai dengan jenisnya.
Cara Memasang Gorden Berdasarkan Jenisnya
Gorden biasa
- Pertama yang harus dilakukan adalah mengukur ukuran jendela agar bisa sesuai dengan rail dan juga panjang dan lebar dari kain gorden kamar. Ukur kerangka atas jendela, kemudian tandai kedua ujung dari jendela tersebut. Hal ini diperlukan untuk menentukan panjang penyangga atau rail yang dibutuhkan.
- Pasang rail atau penyangga sesuai dengan titik-titik yang sudah ditandai pada bagian atas jendela.
- Jika rail sudah terpasang, Anda bisa memasang gorden pada rail. Memasang gorden kamar minimalis untuk anak juga harus memperhatikan jenis gorden yang digunakan. Apakah jenis lubang dimana bisa dimasukkan pada rail atau jenis gorden menggantung yang membutuhkan ring-ring agar bisa tergantung pada rail yang sudah terpasang. Anda bisa menanyakan info ini saat membeli gorden beserta rail penyangganya.
- Jika tersedia, telusurkan rail ke lubang yang ada pada gorden.
- Namun jika rail yang Anda beli ternyata tidak memiliki lubang untuk memasukkan kaitan gorden maka Anda perlu memasukkan cincin gorden pada rail. Kemudian pasang gorden pada pengait satu persatu sesuai dengan lubang yang ada pada gorden.
- Pasang rail pada tiap penyangganya dan biarkan gorden menjuntai ke bawah.
Gorden kupu-kupu
Untuk Anda yang memiliki jendela yang sempit tapi tinggi maka contoh gorden kamar minimalis yang cocok adalah gorden kupu-kupu. Saat akan memasang gorden kupu-kupu ini Anda perlu menyiapkan 2 penyangga rail dan 2 rail yang dipasang di bawah dan atas gorden. Namun Anda juga perlu untuk mengukur jendela agar ketika sudah dipasang nanti gorden tidak kendor:
- Pertama adalah memasang penyangga rail gorden pada bagian bawah dan juga atas jendela. Usahakan untuk memasangnya dengan sejajar dan sesuai dengan panjang dari gorden.
- Telusurkan rail di bagian atas gorden kemudian pasangkan dengan penyangga pada bagian atas jendela.
- Telusurkan sisa rail ke bagian bawah gorden kemudian pasangkan dengan penyangga di bagian bawah jendela.
- Agar gorden tidak mudah bergeser, kaitkan ujung gorden kamar pada ujung rail jika ada.
- Agar gorden kamar yang sudah dipasang terlihat rapi, atur agar lipatan pada gorden bisa tersebar dengan rata.
- Untuk memberikan kesan yang lebih menarik dan juga elegan, Anda bisa mengikat gorden ke bagian tengah dan mengikatnya dengan tambahan aksesoris gorden seperti pita atau sabuk gorden.
Gorden berponi
Untuk memasang gorden berponi hampir sama dengan cara memasang gorden biasa. Hanya saja ada dua tahap yaitu memasang gorden utama dan memasang poni gorden:
- Karena akan ada 2 pasang gorden yang dipasang sejajar, maka gunakan penyangga rail gorden yang khusus bisa menyangga 2 rail secara sejajar.
- Pasang gorden utama pada rail yang pertama. Pada bagian ini bisa terdiri dari dua gorden berukuran setengah atau satu gorden utuh. Hal ini bergantung pada cara mengoperasikannya dan juga pilihan gorden Anda. satu gorden yang utuh hanya bisa digunakan dari salah satu sisi saja. Sedangkan untuk dua gorden setelah dipasang secara berdampingan bisa dibuka dari tengah-tengah jendela.
- Gantung rail yang pertama pada penyangga rail yang letaknya paling bersinggungan dengan jendela kamar Anda.
- Selanjutnya siapkan rail kedua yang akan digunakan untuk memasang poni gorden. Sebelum memasangnya, Anda perlu memperhatikan gorden poni yang Anda beli. Biasanya gorden poni memiliki lubang sepanjang bagian atas untuk rail. Anda hanya perlu menelusurkan rail pada lubang-lubang tersebut dan gorden poni bisa digantung pada penyangga rail yang paling depan.
- Agar terlihat lebih rapi, rapikan lipatan pada gorden utama dan poni gorden agar tersebar dengan rata dan rapi saat gorden ditutup.
- Untuk memberikan kesan dekoratif dan lebih rapi ikat gorden pada bagian setiap sisi kanan dan kiri jendela dengan sabuk gorden atau pita. Namun hal ini hanya bisa dilakukan jika gorden kamar minimalis 2020 Anda memiliki dua bagian.
Hal Yang Harus Dihindari Saat Memasang Gorden Kamar Minimalis
-
Ukuran batang tirai yang salah
Hal yang perlu diperhatikan sebelum memasang tirai adalah memastikan bahwa ukuran tirai dengan ukuran batang tirai sama panjang. Selain itu juga penting untuk memastikan ukuran batang tirai sesuai dengan ukuran jendela kamar Anda. Jika ukuran batang tirai dengan jendela jauh lebih kecil atau pendek maka privasi Anda juga tidak bisa terjaga dengan sempurna.
Selain itu meskipun Anda sudah menutup jendela, cahaya matahari masih bisa saja masuk, karena ukuran batang gorden dengan jendela yang tidak sesuai. Jika jendela pada kamar Anda cukup besar, Anda bisa menggunakan dua panel gorden agar bisa menutup dengan sempurna.
-
Menggantung tirai
Hindari untuk menggantung tirai yang terlalu rendah pada jendela kamar Anda sehingga gorden akan menyentuh lantai. Letak pemasangan gorden yang tepat adalah beberapa senti di atas frame jendela. Biasanya digantung sekitar 10 hingga 20 centimeter di atas frame jendela tersebut. Memasang tirai dengan ukuran yang lebih tinggi di atas frame jendela Anda bisa memberikan kesan ruangan yang lebih tinggi. sehingga sangat cocok untuk menggunakan teknik pemasangan seperti ini jika ruangan Anda tidak terlalu tinggi.
Akan tetapi, pemasangan tirai yang beberapa senti lebih tinggi di atas frame jendela juga harus memperhatikan ukuran panjang gorden tersebut. Jangan sampai saat Anda sudah menggantung gorden beberapa senti di atas jendela namun malah membuat gorden menggantung dan tidak menutup jendela dengan sempurna pada bagian bawahnya. Oleh karena itu Anda perlu untuk mengukurnya terlebih dahulu mengenai panjang dan juga lebar gorden jika dipasang.
Demikian adalah artikel mengenai cara dan hal yang perlu dihindari saat memasang gorden. Anda bisa menemukan toko yang jual gorden kamar minimalis sesuai dengan keinginan dan kebutuhan Anda.
Raja Gorden Tempat Cari Gorden Kamar Tema Minimalis Modern
Sekarang Anda sudah tidak perlu repot lagi untuk cari tempat yang jual gorden kamar yang bertema minimalis karena ada toko gorden online Raja Gorden. Kami telah memiliki pengalaman dalam pembuatan gorden custom ataupun jadi berupa tirai kamar yang berkualitas.
Gorden kamar kami terdiri dari berbagai macam model minimalis modern yang cocok dipasang di berbagai tema kamar. Kami menjamin bahan yang awet dan dijahit secara rapi dan teliti oleh tenaga kerja kami yang berpengalaman. Silahkan hubungi kami di nomer kontak 0812-1964-3240 atau bisa menghubungi melalui alamat email yang ada di hello@rajagorden.com untuk melakukan pemesanan.